JEKIS: Jurnal Ekonomi Islam
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis
<p>Jurnal Ekonomi Islam (JEKIS) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Ekonomi Syariah Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Miftahul Huda Subang. Jurnal ini mempunyai <em>scope </em>kajian meliputi Ekonomi Islam, Bisnis Islam, ZISWAF (Zakat, Infak, Sedekah, Wakaf), Manajemen Keuangan Syariah dan Perbankan Syariah. Jurnal JEKIS terbit 2 (dua) kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember.</p>Program Studi Ekonomi Syariah STAI Miftahul Hudaen-USJEKIS: Jurnal Ekonomi Islam2987-86753 SEJARAH PEMIKIRAN EKONOMI ISLAM IBNU MISKAWAIH
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/536
<p><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Artikel ini mengulas pemikiran ekonomi Islam Ibnu Miskawaih dengan fokus pada biografi, karya-karyanya, dan relevansi di era modernisasi. Ibnu Miskawaih, seorang cendekiawan Persia abad ke-10, dikenal karena kontribusinya yang mendalam dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan, termasuk ekonomi. Kajian ini menggunakan metode kajian pustaka dengan memanfaatkan sumber-sumber sekunder seperti artikel dan buku untuk menggali pemikiran Miskawaih tanpa harus mengacu pada karya aslinya yang sulit diakses. Artikel ini menyoroti pemikiran Miskawaih tentang pertukaran barang dan jasa, peran uang, serta pentingnya pemulihan yang adil dalam perekonomian. Dengan memahami pemikiran ini, artikel ini menunjukkan relevansi gagasan-gagasan Miskawaih dalam mengatasi tantangan ekonomi kontemporer dan mendukung pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. </span></span></span></span><br><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Kata kunci: Ibnu Miskawaih, pemikiran ekonomi Islam, relevansi modern</span></span></span></span></p> <p> </p>Rahma Avi MaulidaHanna Dwi ApriliaZulfa Nabhan MashuriRifal FaruqMiftaakhul Amri
Copyright (c) 2024 Rahma Avi Maulida, Hanna Dwi Aprilia, Zulfa Nabhan Mashuri, Rifal Faruq, Miftaakhul Amri
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722Analisis Dampak Harga Karet Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Batu Ampar Kabupaten Tanah Laut
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/461
<p>Indonesia sebagai produsen karet terbesar kedua di dunia memiliki peran penting bagi jumlah suplai karet untuk pasar global. Namun, harga getah karet di Kalimantan Selatan periode Januari tahun 2022 sampai Maret tahun 2023 mengalami fluktuasi harga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak harga getah karet dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Ambawang serta bagaimana dalam perspektif ekonomi Islam. Metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Responden dalam penelitian ini yaitu sebanyak 10 orang petani karet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat Desa Ambawang memenuhi indikator kesejahteraan, yaitu mampu menyeimbangkan pendapatan dengan pengeluaran untuk memenuhi kebutuhan sehari hari dengan adanya pekerjaan sampingan, mampu memenuhi aspek Pendidikan dan Kesehatan keluarga. Akibat turun naiknya harga karet, petani menyiapkan rencana usaha lain untuk meningkatkan pendapatan yakni berkebun pohon sawit dan sayuran. Mampu memenuhi indikator kesejahteraan Islam, yakni menjunjung tinggi nilai Islam, jujur dan bertanggung jawab, mengingat lahan kebun karet yang petani kelola bukan semua milik pribadi. Selain itu para petani tidak tamak dalam menggunakan pendapatannya dan memprioritaskan kebutuhan primer.</p>Abdul WahabSelly AnggrainiS. Purnamasari
Copyright (c) 2024 Abdul Wahab, Selly Anggraini, S. Purnamasari
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722Implementasi Etika Bisnis Islam Pada UMKM Es Tungtung dan Salome Pakde Sabar
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/546
<p>Pada saat ini masih banyak pelaku bisnis yang belum menerapkan etika bisnis yang baik, masih banyak pelaku bisnis yang terlibat dalam transaksi riba, melakukan gharar, mengurangi timbangan, dan melakukan penipuan. Dengan permasalahan tersebut peneliti tertarik untuk meneliti apakah UMKM Es Tungtung dan Salome Pakde Sabar selaku pemilik usaha di Kecamatan Lirik Kabupaten Indragiri Hulu, yang di mana pemiliknya beragama Islam telah mengimplementasikan atau menerapkan etika bisnis Islam dalam proses kegiatan usahanya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data yang diperoleh adalah data primer dan sekunder dengan teknik pengambilan data adalah melakukan pengamatan, observasi, wawancara serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa UMKM Es Tungtung dan Salome Pakde Sabar telah menerapkan bebrapa prinsip-prinsip etika bisnis Islam pada bisnisnya, seperti menerapkan kejujuran menggunakan bahan baku yang bagus, selalu bertanggung jawab terhadap produk yang dijual, selalu bersikap adil dengan tidak membeda-bedakan konsumen atau pelanggan, dan selalu bersikap ramah. Dengan menerapkan etika bisnis Islam membawa dampak positif bagi Pakde Sabar, yaitu meningkatkan kepercayaan pelanggan, memperluas pasar, dan meningkatkan keuntungan. Dalam melakukan kegiatan pemasaran, pelaku ekonomi harus memahami dan mengamalkan prinsip dan nilai Islam berdasarkan sumber Al-Quran dan Hadits.</p> <p><strong>Kata Kunci</strong>: Implementasi, Etika Bisnis Islam, UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah).</p>Sonyatul Jannah SonyaYarno Eko Saputro
Copyright (c) 2024 Sonyatul Jannah Sonya, Y.E. Saputro
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722Pandangan Penyebab Inflasi Menurut Perspektif Al-Maqrizi
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/542
<p>Pasca kenaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), kini sudah langsung dihadapkan pada masalah baru yaitu kenaikkan harga-harga barang diakibatkan inflasi. Inflasi merupakan salah satu permasalahan ekonomi yang mengakibatkan daya beli masyarakat menurun. Menurut teori ekonomi konvensional, inflasi diakibatkan karena <em>cost push inflation </em>dan <em>demand pull inflation.</em> Namun jauh sebelum itu Al-Maqrizi mempunyai pandangan penyebab inflation secara komprehensif. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui penyebab inflasi menurut pandangan Al-Maqrizi. Pada penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi pustaka. Hasil Penelitian menjelaskan bahwa penyebab inflasi menurut Al-Maqrizi disebabkan beberapa faktor yaitu Pertama adalah inflasi alamiah (<em>natural inflation</em>) yaitu inflasi akibat kondisi alam seperti perubahan cuaca, bencana alam dan kondisi diluar kemampuan manusia. Kedua inflasi akibat kesalahan manusia (<em>human error/ the wrong policy</em>), seperti meliputi administrasi yang buruk (<em>bad adminitration</em>) yaitu karena terjadi korupsi sehingga mengakibatkan manjemen negara tidak terkendali.</p>Febri Ramadhani Miftahul Huda SubangSuhartoNurhadiBambang Heryanto
Copyright (c) 2024 Febri Ramadhani Miftahul Huda Subang, Suharto, Nurhadi, B. Heryanto
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722ARISAN QURBAN DALAM PERSPEKTIF ISLAM (Kajian Studi Analisis Al-Qur’an)
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/473
<p><strong>Abstrak </strong></p> <p>Ibadah qurban adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Selain itu, qurban juga memperkuat hubungan sosial di masyarakat. Banyak orang yang ingin berqurban sebagai bentuk ibadah kepada Allah SWT, namun tidak semua dapat melaksanakannya karena keterbatasan rezeki. Situasi ini mendorong masyarakat untuk melaksanakan qurban melalui arisan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan kejelasan tentang hukum pelaksanaan arisan qurban dalam pandangan ekonomi Islam melalui studi analisis Al-Qur'an. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kepustakaan <em>(library research)</em> dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menjelaskan hukum arisan qurban diperbolehkan dengan syarat tidak ada kebutuhan lain yang mendesak misalnya memiliki utang dan mengharuskan untuk segera dilunasi. Artinya bagi yang berutang, maka diharuskan untuk melunasi hutangnya terlebih dahulu, baru kemudian mengikuti arisan qurban.</p>atiatul fauziyahAlam TarlamErnawati
Copyright (c) 2024 atiatul fauziyah, Alam Tarlam, Ernawati
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722MENELAAH KEMISKINAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI MELALUI PENERAPAN INDUSTRI HALAL DI INDONESIA
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/294
<p>Artikel ini membahas perihal industri halal yang sedang berkembang di Indonesia serta di gadang-gadang mampu menaikkan pertumbuhan ekonomi dan mampu menyelamatkan rakyat Indonesia dari jurang kemiskinan, dengan membendingkan pertumbuhan dalam sektor makanan, keuangan, media, farmasi dan fesyen. data yang diambil pada penelitian ini berasal berbagai sumber antara lain adalah bank dunia, badan pusat statistik, Thomson Reuters serta beberapa lembaga terkait dengan penelitian tesis ini. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif, analisis yang digunakan pada penelitian ini merupakan analisis deskriftif ekonometrik regresi berganda dengan dibantu aplikasi SPSS versi 26. Hasil penelitian dalam artikel ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan terhadap pengentasan kemiskinan dari Industri Halal maupun Pertumbuhan Ekonomi baik secara parsial maupun simultan.</p>Aris Munandar
Copyright (c) 2024 Aris Munandar
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722Sosialisasi Dan Pelatihan Digital Marketing Untuk Umkm Babakan Surabaya
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/622
<p>Perkembangan digitalisasi sangat pesat saat ini sehingga mengharuskan UMKM berkembang mengikuti jaman, dengan menggunakan digital marketing diharapkan dapat meningkatkan penjualan. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan potensi pemasaran UMKM di Babakan Surabaya melalui kanal digital. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif dan hasil penelitian menunjukan bahwa pemilik UMKM mengakui efektifitas media sosial untuk memperluas jangkauan penjualan produk UMKM. Media sosial menjadi sarana untuk menyampaikan informasi kepada konsumen potensial diluar daerah Babakan Surabaya, mendatangkan calon konsumen baru.</p>meiranirahayurukmanda meiraniBambang HeryantoDede ArisdaFitriyani
Copyright (c) 2024 meiranirahayurukmanda meirani, B. Heryanto, Dede Arisda, Fitriyani
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-07-302024-07-3022Pemikiran Al-Maqrizi Terhadap Ekonomi Islam
https://ejournal.stai-mifda.ac.id/index.php/jekis/article/view/545
<p><strong>Abstrak</strong></p> <p>Ekonomi Islam pada dasarnya telah ada semenjak era Rasulullah SAW. Beberapa cendekiawan muslim pada era klasik hingga kontemporer turut serta dalam menyumbangkan berbagai macam pemikiran mengenai ekonomi, salah satunya adalah Al-Maqrizi. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apa saja hasil pemikiran Al-Maqrizi yang berdampak terhadap perkembangan ekonomi Islam pada masa lalu hingga masa kini. Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan yang digunakan yaitu studi kepustakaan. Al-Maqrizi berpendapat bahwa uang fulus sebaiknya digunakan dalam transaksi yang berskala kecil saja, peredaran uang yang terjadi di masyarakat perlu menjadi perhatian pemerintah agar tidak mengakibatkan inflasi. Al-Maqrizi meyakini bahwa korupsi, administrasi yang buruk, pajak yang tinggi, dan pengenalan peredaran uang merupakan salah satu faktor penyebab inflasi dalam perekonomian lokal.</p> <p><strong>Kata Kunci :</strong> Al-Maqrizi, Ekonomi Islam, Inflasi</p> <p> </p> <p><strong><em>Abstract</em></strong></p> <p><em>Islamic economics has basically existed since the era of the Prophet Muhammad. Several Muslim scholars from the classical to contemporary eras participated in contributing various kinds of ideas regarding economics, one of which was Al-Maqrizi. The aim of this research is to find out what Al-Maqrizi's thoughts have had an impact on the development of Islamic economics from the past to the present. The research uses qualitative research methods with the type of approach used, namely literature study. Al-Maqrizi is of the opinion that cash money should only be used in small scale transactions, the government needs to pay attention to the circulation of money in society so that it does not result in inflation. Al-Maqrizi believes that corruption, bad administration, high taxes, and the introduction of money circulation are among the factors causing inflation in the local economy.</em></p> <p><strong><em>Keywords</em></strong><em>: </em><em>Al-Maqrizi, Islamic Economics, Inflation</em><em><br></em></p>Muhammad Taufik -
Copyright (c) 2024 Muhammad Taufik -
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-06-272024-06-2722